Wonosobo, Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Selomerto adakan bimbingan perkawinan (Binwin) di Aula KUA setempat. Kegiatan ini dihadiri oleh 25 pasang calon pengantin (catin) Pada hari Selasa-rabo (04-05/07/2023). Narasumber dalam acara tersebut adalah dua Fasilitator Bimwin Catin dari Kementerian Agama Kabupaten Wonosobo, yaitu Rosyid Muhammadi, S.Ag. dan Hj. Istiqomah, S.Ag.
Acara ini dibuka oleh Kepala KUA Selomerto, H. Syarif Hidayat, S.Ag., yang dalam sambutannya mengungkapkan pentingnya bimbingan perkawinan sebagai bekal bagi calon pengantin. Ia juga mengapresiasi kehadiran narasumber dan seluruh peserta yang hadir, serta mengingatkan kepada peserta bahwa pengetahuan dan pemahaman yang diperoleh oleh para calon pengantin dalam Binwin ini dapat diimplementasikan dengan baik dalam kehidupan pernikahan mereka nantinya, agar pernikahannya betul-betul dapat mewujudkan keluarga sakinah, mawaddah, dan warahmah.
Bimbingan perkawinan (Binwin) di KUA Kecamatan Selomerto merupakan bagian dari program yang bertujuan untuk memberikan pembekalan kepada calon pengantin sebelum memasuki kehidupan pernikahan. Dalam kegiatan ini, para narasumber membahas berbagai aspek yang perlu dipersiapkan oleh calon pengantin, baik secara fisik maupun mental.
Rosyid Muhammadi, salah satu narasumber dalam Binwin tersebut, memberikan pesan kepada peserta bahwa pernikahan bukanlah hanya tentang satu atau dua hari, melainkan merupakan komitmen sepanjang hidup di dunia dan akhirat. Ia menekankan pentingnya persiapan yang matang, baik dari segi fisik maupun spiritual, agar pernikahan dapat berjalan dengan harmonis dan penuh berkah.
“Menikah itu bukan tentang 1 atau 2 hari. Tapi untuk sehidup sesurga. Oleh karena itu, yuk persiapkan bekal yang cukup, baik lahir maupun batin, agar pernikahan menjadi pernikahan yang sakinah, mawaddah, warahmah,” ujar Rosyid Muhammadi kepada peserta Binwin.
Hadir juga dalam acara tersebut adalah Hj. Istiqomah, S.Ag., fasilitator Bimwin Catin yang memberikan pandangan serupa. Beliau menjelaskan pentingnya komunikasi yang baik antara pasangan dalam membangun keharmonisan dalam rumah tangga. Selain itu, ia juga mengingatkan calon pengantin untuk menjaga komitmen dan melibatkan keluarga dalam pernikahan mereka.
Para peserta antusias untuk memperoleh pengetahuan dan pemahaman yang lebih dalam mengenai pernikahan. Mereka secara aktif berpartisipasi dalam diskusi dan tanya jawab dengan narasumber.
Selain itu, kegiatan Binwin ini menjadi wadah bagi para calon pengantin untuk mengajukan pertanyaan, mencurahkan kekhawatiran, dan mendapatkan nasihat dari narasumber yang berpengalaman. Hal ini memberikan mereka kepercayaan diri dan kesiapan yang lebih baik dalam menghadapi tantangan yang mungkin terjadi dalam pernikahan.
Diharapkan dengan adanya Binwin ini, calon pengantin di KUA Kecamatan Selomerto dapat merasa lebih siap secara fisik, mental, dan spiritual dalam mengarungi bahtera rumah tangga. Persiapan yang matang dan pemahaman yang baik diharapkan mampu membantu mereka menjalani pernikahan dengan bahagia, penuh kasih sayang, keberkahan. PS-WS.