Penyelenggaraan MHQ Pesantren yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Kab. Wonosobo dalam rangka meningkatkan kualitas, kompetensi dan wawasan keilmuan para Qori/qoriah Kabupaten Wonosobo khususnya pada bidang seni baca Al-Qur’an, acara pembinaan MHQ yang dilaksanakan di Aula Kantor Kementerian Agama Kab. Wonosobo tanggal 2 Oktober 2016 ini dalam rangka persiapan Kontingen MHQ menuju Tingkat Propinsi, sebanyak 8 peserta yang telah digodog dan dipersiapkan di hari sebelumnya akan menjadi ujung tombak suksesnya lomba MHQ di tingkat Propinsi nantinya.
Dalam sambutannya, Kepala Kantor Kemenag Kab. Wonosobo, Drs. H. Muhtadin MSI. menyampaikan bahwa Kesiapan peserta MHQ tingkat propinsi ini telah dilaksnakan semaksimal mungkin, harapan beliau adalan bukan Juara Satu nya namun mendapat predikat terbaik dalam perlombaan MHQ nantinya, kegiatan semacam ini hendaknya selalu diupayakan agar dapat dilaksanakan di waktu berikutnya dengan harapan dapat menghasilkan kader Tahfidz yang lebih banyak dan berkualitas di kabupaten Wonosobo.