Wonosobo – Kakankemenag Kab. Wonosobo, Ahmad Farid bersamai Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat pada malam Mujahadah dan Tasyakuran dalam rangkaian peringatan HUT RI ke 77 di Pendopo Bupati Wonosobo. Selasa (16/08).yang dihadir oleh jajaran Forpimda, Kepala Dinas dan undangan tokoh-tokoh Veteran dan pemuda lintas organisasi juga tokoh-tokoh lintas Agama.
Mujahadah dan doa untuk para pahlawan syuhada kesuma bangsa dipimpin Imam besar Masjid Agung Wonosobo KH. arif Romdhon Al-Hafidz. Sesaat setelah Mujahadah dan Doa Tasyakuran disampaikan uraian perjuangan oleh Muhsin, LVRI Wonosobo dan gaung semangat lanjutkan perjuangan oleh Fanani dari KNPI Wonosobo.
Dalam sambutannya bupati Wonosobo, Afif Nurhidayat, sampaikan bahwa tema HUT RI ke 77 yaitu “Pulih lebih cepat Bangkit Lebih Kuat”, selaras dengan tema Hari Jadi Wonosobo yaitu “Gumregah Makaryo Sesarengan”, “Ini menginspirasi kita semua untuk bersama bergotong-royong membangun Wonosobo yang berdaya saing, maju, adil dan sejahtera,” tandas Afif.
Selanjutnya, Ahmad Farid, dalam uraikan hikmah Tasyakuran Kemerdekaan bahwa sungguh kemerdekaan atas negeri ini adalah anugerah Allah Tuhan Yang Maha Esa, “sungguh Tuhan hadir untuk Indonesia dengan anugerah kemerdekaan. Allah meridhai tegak kokoh negeri tercinta Indonesia dengan kehidupan damai dalam toleransi dan moderasi, sungguh para pendiri negeri ini telah kuatkan ikhtiar pondasi kehidupan bertoleransi dan moderasi untuk Indonesia,” urai Farid.
Farid tambahkan ada tugas besar di pundak kita semua untuk hadirkan kehidupan terbaik bagi kehidupan berbangsa dan bernegara yang damai dan sejahtera yang telah diteladankan oleh para pendiri negeri ini. “Dirgahayu negeri tercinta Indonesia, merdeka!,” pekik semangat kemerdekaan akhiri uraian hikmah Tasyakuran Kemerdekaan.
Turut hadir mendampingi Kakankemenag, Kasi PD Pontren Fakih Khusni, mengucapkan rasa bersuyukur bahwa pelaksanaan malam Mujahadah dan Tasyakuran HUT RI ke 77 Kabupaten Wonosobo dapat terlaksana dengan khidmat dan khusyuk dalam Mujahadah dan Doa Bersama. Fk-ws