Wonsoobo – Kakankemenag Kab. Wonosobo, Panut, bersama Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Penma), Mahbub, didampingi dan Yatiman, selaku Kepala MTsN 2 Wonosobo, mengikuti acara Ceremonial Pembukaan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tahun 2023 tingkat Provinsi Jawa Tengah yang disiarkan secara daring melalui platform zoom pada hari Kamis, (4/8) tadi.
Dalam acara daring tersebut, Ahmad Faridi, Kabid Penma Kemenag Prov. Jateng, melaporkan bahwa usai pembukaan KSM akan berlangung selama dua hari berturut-turut yakni pada tanggal 5 dan 6 Agustus 2023 besok.
Ia menambahkan akan ada 11 cabang mata pelajaran (mapel) yang akan di kompetisikan dalam KSM 2023, “dari 11 cabang tersebut, meliputi MI 2 cabang mapel, MTs 3 cabang, dan MA 6 cabang yang dilombakan,”tambahnya.
Diakhir sambutannya ia menyampaikan permohonan maaf atas beberapa kendala teknis dalam pelaksanaan acara pembukaan hari ini.
Sambutan selanjutnya oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah, Musta’in Ahmad, mengawali sambutan dan arahannya ia mengucapkan terima kasih kepada para pembimbing, pembina, panitia, dan tim teknis yang turut berperan.
Musta’in, juga menekankan pentingnya memiliki target yang jelas dalam setiap kegiatan yang dilakukan, “target yang jelas itu sangat penting, dan kita harus selalu siap dan terukur dalam setiap langkah yang diambil,”paparnya.
Menurutnya, setiap kontingen harus mempersiapkan diri dengan baik, karena persiapan yang matang akan mendukung penampilan yang baik. “kepada para guru dan kepala Madrasah, jangan lupa untuk memegang teguh Trilogi Madrasah Jawa Tengah, yaitu keislaman dan keindonesiaan, keilmuan dan kemoderenan, serta kemandirian dan keumatan,”imbuhnya.
Diakhir sambutannya, ia mengajak semua untuk tetap mempertahankan budaya lokal. Belajarlah dari negara lain dan perbanyak ilmu, namun selalu lestarikan budaya kita sendiri.
Diharapkan acara KSM Tahun 2023 ini akan berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi semua pihak yang terlibat. Semoga para peserta dapat memberikan yang terbaik dan memperlihatkan prestasi gemilang dalam kompetisi ini.
Sementara itu, disela menyimak ceremonial pembukaan KSM tingkat Provinsi Jawa Tengah, Panut, berpesan kepada seluruh kontingen Kabupaten Wonosobo untuk betul-betul mempersiapkan diri agar bisa maju ke babak selanjutnya.
“Kabupaten Wonosobo akan mengirimkan lima kontingen terbaik dalam setiap mapelnya untuk diikutkan KSM tingkat Provinsi. Dari 55 kontingen ini kami berharap ada sebagian yang akan lolos dan maju ke tingkat Nasional mewakili Kabupaten Wonosobo dan Provinsi Jawa Tengah,”tandasnya.
Ia berpesan agar seluruh kontingen dapat menjaga kesehatan, karena kesehatan yang terjaga akan menunjang keberhasilan pelaksanaan KSM. Ps-ws
Sebagai Kementerian Dengan Predikat Agama, Para Pegawai Digenjot Sadar Gratifikasi
Wonosobo (Humas) – Sejumlah 350 peserta yang merupakan PNS dan PPPK di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Wonosobo mengikuti acara...
Read more