Wonosobo (Humas) – Kontingen Wonosobo siap berkompetisi dalam ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Provinsi Jawa Tengah yang resmi dibuka hari ini, Kamis (1-08-2024). Ajang bergengsi ini diikuti oleh siswa-siswi terbaik dari madrasah se-Jawa Tengah yang telah lolos seleksi tingkat Kabupaten/Kota.
“Kontingen Wonosobo berjumlah 46 siswa terdiri 31 Individu dan KSM Beregu ada 5 Kelompok, masing-masing kelompok berjumlah 3 orang, dengan rincian jenjang MA individu 12 beregu 1, MTs individu 9 dan beregu 2. Jenjang MI Individu 10 serta beregu 2 regu.” Jelas Mahbub selaku Kasi Penma Kankemenag Kab. Wonosobo.
Kontingen Wonosobo telah menjalani serangkaian persiapan intensif di bawah bimbingan guru-guru profesional.
“Para kontingen ini adalah hasil seleksi tingkat Kabupaten Wonosobo yang berhasil menyisihkan lawannya pada bulan Mei yang lalu. Mereka berlatih dengan tekun untuk menghadapi berbagai mata pelajaran yang akan dilombakan, termasuk matematika, fisika, kimia, biologi, dan ilmu sosial.” Imbuh Mahbun.
Selanjutnya Kakankemenag Kab. Wonosobo, Panut, menyatakan optimis dan bangga terhadap para siswa yang mewakili daerahnya. “Kami sangat bangga dengan prestasi dan semangat juang para siswa kami. Mereka telah bekerja keras dan menunjukkan dedikasi tinggi dalam mempersiapkan diri untuk kompetisi ini. Kami berharap mereka dapat memberikan yang terbaik dan mengharumkan nama Wonosobo.
Mereka berlatih dengan tekun untuk menghadapi berbagai mata pelajaran yang akan dilombakan, termasuk matematika, fisika, kimia, biologi, dan ilmu sosial.” Imbuh Mahbun.
Selanjutnya Kakankemenag Kab. Wonosobo, Panut, menyatakan optimis dan bangga terhadap para siswa yang mewakili daerahnya. “Kami sangat bangga dengan prestasi dan semangat juang para siswa kami. Mereka telah bekerja keras dan menunjukkan dedikasi tinggi dalam mempersiapkan diri untuk kompetisi ini. Kami berharap mereka dapat memberikan yang terbaik dan mengharumkan nama Wonosobo di tingkat provinsi,” ujarnya.
Panut tambahkan, Kompetisi Sains Madrasah tingkat Provinsi Jawa Tengah ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan mendorong siswa-siswi madrasah agar lebih berprestasi di bidang sains.
KSM tingkat Provinsi digelar selama satu hari penuh, Kamis (01-08-2024) dari pukul 07.30 wib sampai 14.30 wib. Di MAN 2 Wonosobo, peserta difasilitasi untuk mengikuti KSM di ruang Laboratorium Komputer.
Warsam, selaku Kepala Madrasah menyampaikan rasa bangganya, karena Madrasahnya didapuk menjadi tuan rumah penyelenggara KSM Kontingen Wonosobo.
“Alhamdulillah kami merasa bangga karena penyelenggaraan KSM tingkat Prov. Jateng untuk kontingen Wonosobo dilaksanakan di Madrasah kami. Semoga dengan fasilitas yang ada dapat menunjang keberhasilan para kontingen dalam meraih juara.” Tandas Warsam.
KSM tingkat Provinsi ini adalah salah satu tahap penjaringan tingkat Provinsi yang mana para juara nantinya akan maju ke tingkat Nasional mewakili Jawa Tengah. PS-WS