Wonosobo – Buka kegaitan sosialisasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahap II tahun 2021 Wakil Bupati Wonosobo Muhammad Albar dalam arahannya menghimbau kepada Kepala Dinas Pendidikan beserta jajarannya serta seluruh peserta untuk aktif memantau pelaksanaan PPDB di semua wilayah di Wonosobo dan segera memberikan solusi terhadap persoalan yang muncul terkait PPDB tahan II yang dilaksanakan di tengah pandemi covid 19. Pesan tersebut Albar sampaikan dalam kegiatan Sosialisasi Kebijakan PPDB yang berlangsung secara virtual melalui platform zoom meeting pada hari Kamis (20/5).
Albar juga memberikan apresiasi kepada para Camat dan Kades atas perhatiannya pada penyelenggaraan pendidikan di desa terutama pada PAUD dan TK/RA, dan mohon kepada para Camat dan Kades ikut membantu sosialisasikan PPDB kepada masyarakat.
“Mari, bersama kita terus memberikan motivasi kepada anak-anak Wonosobo untuk sukseskan menempuh pendidikan dasar dan menengah, pastikan semuanya berjalan lancar dan pastikan anak-anak Wonosobo dapat meneruskan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi,”kata Albar.
Ia mengatakan dengan peran dan partisipasi generasi muda yaitu generasi masa depan yang unggul dan berkarakter menjadi modal untuk Wonosobo bangkit. Diakhir arahannya, Albar sampaikan kepada masyarakat Wonosobo untuk tetap patuhi protokol kesehatan, “selamat dan sukses pelaksanaan PPDB dengan tetap patuhi protokol kesehatan karena keselamatan jiwa lebih penting dan diutamakan,” tandasnya.
Sementara itu dalam arahannya Kepala Dinas Pendidikan Kab. Wonoosbo, Kristijadi, menyampaikan terdapat beberapa jalur yaitu jalur Zonasi, Afirmasi, Mutasi dan Prestasi. Kristijadi berharap dengan sosialisasi ini kepala sekolah dan tokoh masyarakat serta para pejabat publik dapat menginformasikan kepada masyarakat.
Dalam kesempatan yang sama, Kakankmenag Kab. Wonosobo Ahmad Farid , diruang rapat Kankemenag Kab. Wonosobo tampak sedang menyimak sosialisasi tersebut didampingi Kasi PAIS, Staff Penma dan beberapa perwakilan pengurus IGRA dan KKM. Dalam kesempatan tersebut ia kepada Kepala MI dan RA untuk sukseskan PPDB, “kami harap nanti pengurus yang hadir bisa menyampaikan kepada kepala MI dan era untuk turut berperan aktif dalam edukasi kepada masyarakat terhadap protokol kesehatan terlebih pada saat pelaksanaan PPDB di Madrasah dan di Sekolah,” Kata Farid.
Sementara itu, Kasi PAIS Fakih Khusni yang hadir juga mengatakan berbagai teknis pelaksanaan PPDB dibahas pada sosialisasi ini, diantaranya tentang persyaratan dan jalur PPDB, “dijelaskan dan diuraikan secara detail, termasuk dimasukkannya kompetensi keagamaan melalui jalur prestasi peserta didik. PPDB tahun ini menjadi tahun pertama masuknya unsur kompetensi keagamaan pada jalur prestasi PPDB Kabupaten Wonosobo,” tandas Fakih. Fk-ws