Hari ini Jumat 29 April 2016 sampai dengan 2 Mei 2016, sejumlah 350 Anggota Pramuka MAN Wonosobo, mengikuti kegiatan TKM (Tegak Karya Manunggal), acara di laksanakan di dusun Diwek, Desa Kaliputih Kecamatan Selomerto. Dalam perhelatan TKM yang di adakan oleh MAN Wonosobo dibuka oleh Kasi Penmad H. Panut, SPd. MM, beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah sebagai ajang bagi seluruh peserta TKM agar dapat besosialisasi langsung dengan Masyarakat.
Kegiatan Pramuka yang sudah menjadi agenda rutin tahunan ini dilaksanakan selama 3 (tiga) Hari ini Jumat 29 April 2016 sampai dengan 2 Mei 2016, dengan maksud agar anggota Pramuka Penegak MAN Wonosobo sebagai sosok yang akan memasuki usia dewasa, siap menyongsong hari esok yang lebih cerah dengan melaksanakan kegiatan positif sebagai wujud ikhlas bhakti bina bangsa, berbudi bawa laksana. Dengan dukungan dari Kantor Kementerian Agama Kab Wonosobo, Kecamatan Selomerto dan Desa Kaliputuh, kegiatan ini bertujuan menjadikan generasi pramuka yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT, bermoral tangguh, berjiwa sosial dan berakhlaq mulia. Kepada seluruh peserta kemah agar selalu melaksanakan Dasa Dharma dan Tri Satya sebagai jiwa pramuka untuk bekal kelak bila sudah terjun di masyarakat. Selama tiga hari dua malam Peserta TKM bak digembleng dikawah candradimuka, karena padatnya acara.
Kepala Desa Kaliputih mengaku sangat puas dengan diselenggarakannya TKM ini. “Atas nama seluruh warga Desa Kaliputih pihaknya menyampaikan terima kasih dan berharap di waktu mendatang kegiatan seperti ini dapatnya dilaksanakan di Desa kaliputih lagi,” katanya penuh harap.